Category Archives: Paket Outbound Jogja

nglinggo kebun teh

Wisata Offroad Jeep Nglinggo, Outbound Kebun Teh Nglinggo

Outbound Kebun Teh Nglinggo dilengkapi Wisata Offroad Jeep Nglinggo yang seru. Nglinggo berada di perbukitan Menoreh Kulonprogo, dari kota Jogja jaraknya kurang lebih sekitar 40 km. Desa Wisata Nglinggo Menyajikan pemandangan perkebunan teh rakyat dengan udara yang bersih dan sangat sejuk.

Outbound NglinggoBerada pada ketinggian 700 – 900 mdpl. Tidak hanya sebagai kebun teh saja, kebun teh nglinggo yang terletak di Samigaluh juga mempunyai keindahan alam yang mempesona sehingga bisa diandalkan sebagai agrowisata kebun teh.

Beberapa waktu ini, desa wisata menjadi destinasi yang diincar oleh turis lokal maupun mancanegara untuk Outbound. Ini karena banyak atraksi wisata yang ditawarkan. Mulai dari alam, budaya hingga aktivitas seru bisa ditemukan di desa wisata, termasuk Outbound Kebun Teh Nglinggo.

Eksotisnya Outbound Kebun Teh Nglinggo

Wisata Offroad Jeep Nglinggo dan Outbound Nglinggo Kebun Teh  ini memiliki topografi berbukit-bukit, dan luasnyapun sampai berhektar-hektar. Lantas apa yang menarik dari kebun teh ini? Yuk, lihat lebih dekat. Dulunya, kawasan kebun teh yang terpisah-pisah di Yogyakarta ini dikenal dengan nama Tanah Misi. Namun kini, dengan nama Kebun Teh Nglinggo, kawasan ini menjadi destinasi wisata yang semakin hits saja di wilayah Kecamatan Samigaluh.

Outbound Kebun Teh NglinggoTak hanya menyuguhkan pemandangan alamnya yang hijau, kebun teh ini juga dilengkapi dengan gardu pandang sebagai fasilitas swafoto yang kekinian. Udara yang tetap sejuk saat matahari bersinar cerah menawarkan kenyamanan tersendiri, membuat acara tea walk jadi makin asyik.

Pembibitan teh sudah dilakukan sejak 1990 dan kebun ini merupakan sumber mata pencaharian utama warga sekitar.

Keberadaan Kebun Teh Nglinggo erat kaitannya dengan perjalanan Pangeran Diponegoro dan para pasukannya yang berjuang di Bukit Menoreh untuk melawan Belanda.

Wisata Offroad Jeep Nglinggo memacu Adrenalin

Selain menikmati kebun teh, wisatawan juga dapat merasakan sensasi Wisata Offroad Jeep Nglinggo naik kendaraan jeep 4×4 menyusuri jalanan berbatuan, jalanan sempit, hingga medan ekstrem di tengah lebatnya hutan Pinus. Kami menawarkan beberapa paket offroad yang harganya cukup menarik bagi peserta.

Wisata Jeep Nglinggo

Paket offroad jeep jogja beragam berdasarkan rute serta medan; rute terdekat yaitu di sekitar Nglinggo, rute terjauh yaitu Candi Borobudur. Medan offroadpun dimulai dari yang landai hingga trek ekstrem penguji adrenalin. Wisatawan akan mendapatkan pengalaman tak terlupakan jika mencoba Offroad Nglinggo.

Tarif sewa wisata Jeep dapat dipaketkan dengan Outbound Kebun Teh Nglinggo karena untuk menarik wisatawan di Nglinggo. Ini juga merupakan strategi dari para agar para pengunjung tak ragu untuk mencoba Jeep di Desa Wisata Nglinggo.

Karakteristik trek offroad-nya sendiri dijamin seru. Mulanya jeep masuk menyusuri hutan dengan jalur seukuran badan mobil saja, lalu bertemu dengan tanjakan tujuh, tanjakan dengan bentuk seperti angka tujuh.

Beberapa destinasi saat Wisata Offroad Jeep Nglinggo

1. Kebu Teh Nglinggo;
2. Bukit Ngisis;
3. Puncak Proman;
4. Puncak Widosari

Segera Reservasi untuk paket Jeep Offroad Nglinggo dan Paket Outbound Nglinggo

Offroad Jeep Nglinggo


Gunungkidul Handayani

4 Tempat Outbound di Gunung Kidul, Lokasi Outbound Wonosari

Destinasi Tempat Outbound di Gunung Kidul dan Lokasi Outbound Wonosari menambah tempat wisata di Gunung Kidul ini adalah sebuah bukit yang menjadi puncak tertinggi di sebuah desa di Gunung Kidul. Karena lokasinya yang tinggi, para pelancong kerap mengunjungi objek wisata Gunung Kidul ini untuk menikmati panorama matahari terbitnya yang cantik. Apalagi alamnya yang masih asri dikelilingi hutan dan pepohonan jati membuat atmosfer di tempat ini tak cuma indah namun menyegarkan.

Gunungkidul dikenal sebagai daerah tandus dan sering mengalami kekeringan di musim kemarau, namun menyimpan kekhasan sejarah yang unik, selain potensi pariwisata, budaya, maupun kuliner.

Tempat Outbound di Gunung Kidul

Pada waktu Gunungkidul masih merupakan hutan belantara, terdapat suatu desa yang dihuni beberapa orang pelarian dari Majapahit. Desa tersebut adalah Pongangan, yang dipimpin oleh R. Dewa Katong saudara raja Brawijaya. Setelah R Dewa Katong pindah ke desa Katongan 10 km utara Pongangan, puteranya yang bernama R. Suromejo membangun desa Pongangan, sehingga semakin lama semakin rama. Beberapa waktu kemudian, R. Suromejo pindah ke Karangmojo.

Tempat Outbound di Gunung Kidul

Memiliki banyak Tempat Outbound di Gunung Kidul destinasi yang bisa kamu jelajahi, salah satunya adalah aktivitas outbound. Berbeda dengan pada umumnya, disini merupakan area alami sehingga kamu bisa mendapatkan atmosfer yang sangat dramatis dan eksotis.

Beberapa Lokasi Outbound di Gunung Kidul Wonosari

1. Outbound di Pantai Sundak

Panorama pemandangan luar biasa di Pantai Sundak ini memang tidak bisa dipungkiri lagi. Tak heran pantai ini termasuk pantai yang cukup ramai dikunjungi para wisatawan terutama ketika akhir pekan dan hari libur tiba. Berlibur dan berkegiatan bersama keluarga maupun teman-teman sambil bersantai menikmati pemandangan yang ada di pantai ini pun menjadi pilihan yang tepat.

outbound pantai sundak

Tempat Outbound di Gunung Kidul ini cukup favorit. Outbound di Pantai Sundak Jogja adalah salah satu pantai di gunung kidul yang terletak di Desa Sidoharjo Kecamatan Tepus. Pantai Sundak melengkapi deretan pantai pantai cantik di gunung kidul seperti Pantai Indrayanti dan Pantai Drini.

Jika biasanya nama pantai diambil dari kondisi atau mitosnya, nama Sundak justru terkenal karena perkelahian dua hewan: asu (anjing) dan landak. Perkelahian ini bukan perkelahian mitos seperti yang melatari nama Surabaya, melainkan benar-benar terjadi.

2. Outbound di Goa Pindul

Goa Pindul adalah Tempat Outbound di Gunung Kidul dan wisata kekinian yang sudah banyak diketahui oleh banyak orang. Bahkan, pesonanya sudah terdengar di berbagai penjuru Nusantara, sampai ke mancanegara. Pesona wisata yang bisa dibilang berbeda dari yang lain.

Outbound di Gua Pindul adalah salah satu primadona destinasi wisata di Gunung Kidul Jogjakarta, belum lengkap rasanya jika liburan ke jogja tanpa ke gua pindul,untuk menuju Gua Pindul sudah didukung dengan akses jalan yang mudah.

outbound di Goa Pindul

Goa Pindul atau Gua Pindul adalah obyek wisata alam susur Gua bawah tanah, dengan aliran sungai di sepanjang lorong, salah satu tempat wisata dengan kategori minat khusus di Jogja.

Cara menikmati obyek wisata ini adalah menyusurinya dengan peralatan khusus yaitu dengan menggunakan ban dalam besar (tube) dan jaket pelampung, kami menyebut wisata ini dengan nama Cave Tubing Pindul.

3. Telaga Jonge Kalisuci Cave Tubing

Tempat Outbound di Gunung Kidul berikutnya adalah Kalisuci Cave Tubing. Airnya yang begitu jernih ini karena sungai ini berasal dari mata air pegunungan yang masih terlindungi. Dari hulu sungai, alirannya akan terus menyusuri celah-celah batuan gua karst yang ada di sebagian besar Kabupaten Gunungkidul. Baru kemudian mata air akan keluar kembali hingga terus menggerus bebatuan yang dialiri untuk sampai ke lautan luas.

outbound di Goa Kalisuci unggulan

Untuk kegiatan outboundnya bisa di Telaga Jonge. Sebuah telaga yang indah dan sejuk untuk berkegiatan didekat Outbound Kalisuci Cave Tubing.

Banyak sekali kegiatan yang bisa Anda lakukan di Kalisuci salah satunya adalah Cave Tubing dengan arum jeram(rafting) di dalam bawah tanah, untuk wisatawan yang ingin menikmati keindahan menyusuri sungai tersebut. Berbagai fasilitas yang lengkap untuk melakukan cave tubing dintaranya ban pelampung, jaket pelampung, dan helm keselamatan itu sudah disediakan oleh pemandu wisata disana.

4. Outbound di Hutan Pinus

Hutan Pinus Mangunan & Puncak Becici merupakan destinasi wisata alam yang berada di daerah Bantul yang dijadikan sebagai salah satu tempat selfie yang diburu banyak orang. Hutan Pinus Mangunan memiliki suasana yang dapat membuat pengunjung merasa damai, sangat asri, masih alami, serta dapat membuat hati tenang. Terdapat banyak deretan pohon pinus yang tumbuh subur di sepanjang hutan tersebut.

outbound di hutan pinus unggulan

Lokasinya memang berada di Dlingo yang merupakan perbatasan dari Gunung kidul.

Pemandangan Hutan Pinus Mangunan mirip dengan hutan dalam Film Twilight yang menjadi tempat favorit untuk berfoto. Selain itu, tempat ini juga digunakan untuk mengambil foto untuk pemotretan professional. Objek wisata ini juga dilengkapi dengan panggung seni dengan kursi panjang yang berjejer di depannya.

Nyaman sekali untuk kegiatan Outbound di Hutan Pinus Mangunan & Puncak Becici.

Segera reservasi …

 


outbound di Goa Pindul unggulan

Outbound di Goa Pindul Jogja, Pengalaman Unik Berwisata di Jogja

outbound di Goa Pindul JogjaNamun bukan hanya wisata goa, terdapat juga wisata outbound di Goa Pindul Jogja yang semakin melengkapi ragamnya jenis wisata di kawasan wisata ini. Paintball di Goa Pindul, Jeep Goa Pindul juga bisa. Seperti yang kita ketahui, Jogja memiliki banyak tempat wisata terkenal dan fenomenal yang tak lepas dari perbincangan wisatawan baik local maupun mancanegara. Hal ini tak lepas dari keindahan panorama dan sejarah yang meliputinya sehingga menjadi daya tarik tersendiri bagi kota ini. Jogja juga kerap dijadikan sebagai salah satu tujuan utama untuk mengisi liburan bagi sebagian besar masyarakat.

Namun Jogja bukan hanya soal objek wisata pantai seperti halnya pantai Parangtritis ataupun Kesejukan kawasan wisata alam Kalibiru. Kini Objek wisata di Jogja semakin variatif. Sebut saja Goa Pindul yang terkenal dengan istilah The Hidden Paradise of Jogja.

Wisata Goa Pindul Jogjakarta

Wisata Goa Pindul adalah sebuah obyek wisata alam yang cukup fenomenal di Jogja. Tempat wisata ini memanfaatkan lubang di dalam tanah atau Goa yang terbentang sepanjang lorong goa dimana terdapat aliran air atau sungai yang mengalir didalamnya. Goa Pindul Jogja memiliki panjang 350 meter dengan lebar 5 meter.

Goa Pindul merupakan salah satu objek wisata di Jogja yang terbilang unik. Terbukti dengan adanya sebuah sungai yang melintas disepanjang goa tersebut, menjadikan objek wisata ini wajib untuk dikunjungi. Pada umumnya, aktivitas yang ditawarkan pada objek wisata Goa Pindul ini adalah cave tubing. Cave tubing juga dapat digolongkan sebagai wisata outbound di Goa Pindul. harga outbound di Goa Pindul I

Cave tubing merupakan kegiatan alam dengan menawarkan ekspedisi unik melalui aktivitas susur sungai. Kegiatan menyusuri sungai yang ada di dalam goa ini dilakukan dengan menggunakan sebuah ban pelampung. Cave tubing sekilas mirip dengan rafting, namun yang membedakan keduanya adalah arus air yang digunakan pada cave tubing merupakan aliran air yang cukup tenang.

Kegiatan Outbound di Goa Pindul Jogja

Outbound di Goa Pindul umumnya hanya menyediakan aktivitas cave tubing karena kondisi goa pindul yang cukup sempit apabila dilalui oleh perahu karet. Terdapat tiga zona yang harus dilalui apabila anda melakukan kegiatan cave tubing di Goa Pindul, yaitu zona terang, zona gelap, dan zona remang.

Selain Outbound, untuk menambah keseruan juga bisa Paintball di Goa Pindul setelah itu menikmati Jeep Goa Pindul.

Apabila anda tertarik dan berencana untuk mencoba jenis wisata ini, maka anda tidak perlu khawatir karena tidak ada batasan usia atau jumlah minimum peserta untuk melakukan aktivitas cave tubing atau susur gua menggunakan ban pelampung.

Baca Juga:
Tempat Outbound Anak Jogja yang Seru

Kegiatan ini juga dapat dilakukan oleh semua usia. Anda tidak perlu khawatir perihal keamanan selama melakukan kegiatan cave tubing karena pihak pengelola telah menyediakan peralatan untuk menjamin keselamatan anda. Disamping itu, anda juga akan didampingi oleh seorang guide yang professional dan berpengalaman selama kegiatan cave tubing berlangsung.

Disamping susur gua, terdapat kegiatan outbound di goa Pindul Jogja yang tidak kalah menarik. Jenis-jenis hiburan tersebut antara lain fun games, dan berbagai jenis permainan yang disediakan dalam paket permainan dalam outbound seperti jembatan tambang, jembatan goyang, spiderweb, ranjau air, seribu mata air, ayunan Tarzan,, menangkap ikan dan sebagainya. Selain itu Paintball di Goa Pindul dan Jeep Goa Pindul.

paket outbound di Goa Pindul I

Outbound di Goa Pindul jogja dapat anda nikmati dengan menggunakan wana wisata outbound yang kami disediakan. Untuk harga pun sangat terjangkau. Tentu harga tersebut sangat terjangkau mengingat banyaknya jenis kegiatan yang ditawarkan pada wana wisata outbound di Gua Pindul.

Apabila anda ingin mendapatkan pengalaman yang berbeda selama berwisata di Jogja, maka anda perlu untuk mengunjungi kawasan wisata Goa Pindul. Terdapat bermacam jenis kegiatan wisata yang anda rasakan disini seperti cave tubing, Outbound team building, Paintball di Goa Pindul, Jip di Gua Pindul, fun games, dan banyak lagi. Maka tidak ada alasan bagi anda untuk tidak mencoba kegiatan outbound di Goa Pindul Jogja.


Pelatihan Purna Tugas, Masa Persiapan Pensiun – Purna Bakti

Pelatihan Purna Tugas & Pelatihan Masa Persiapan Pensiun untuk PNS / Dinas maupun Karyawan Perusahaan Swasta public training program menjelang pensiun bagus untuk persiapan mental sebelum pensiun dan memberikan gambaran kegiatan setelah pensiun dini. Pelatihan dapat dilakukan di Jogja maupun luar kota kami siap.

Pelatihan Purna Tugas ini mengajak peserta untuk mempersiapkan dampak psikologis yang mungkin muncul, tips menjaga kesehatan dan kebugaran, mengelola keuangan, merencanakan wirausaha, hingga mengikuti aktivitas bermanfaat lainnya.

Pelatihan Masa Persiapan Pensiun

Banyak orang yang tidak siap menghadapi masa pensiun, Pelatihan Masa Persiapan Pensiun karena pensiun dianggap sebagai pemutus kegiatan rutin yang dilakoninya selama bertahun-tahun. Selain itu, masa pensiun selalu dianggap sebagai masa yang menjengkelkan, hilangnya kegiatan kerja yang rutin, menurunnya penghasilan, hilangnya wewenang yang selama aktif bekerja dimilikinya (post-power syndrome), dan kondisi kesehatan yang semakin menurun seiring dengan pertambahan usia.

Pentingnya Mempersiapkan Masa Persiapan Pensiun

Pelatihan Masa Persiapan Pensiun menggambarkan Masa pensiun bukan berarti masa berkarya sudah berakhir, namun justru hal tersebut merupakan sebuah babak baru untuk menjalani aktivitas lain, salah satunya adalah dengan berwirausaha. Dengan Pelatihan Purna Tugas memberikan wawasan berwirausaha atau menjadi enterprener maka kita dapat memanfaatkan kemampuan yang kita miliki untuk memberi arti bagi diri sendiri, keluarga dan orang lain dalam lingkungan masyarakat.

Baca Juga:
Pelatihan Desa Wisata

pelatihan persiapan pensiun jogjaPensiun atau purna karya bagi sebagian orang seringkali dianggap sebagai sebuah kenyataan yang tidak menyenangkan sehingga menjelang masanya tiba sebagian orang sudah merasa cemas karena tidak tahu kehidupan seperti apa yang akan dihadapi dikemudian hari.

Pembekalan Pelatihan Purna Tugas dan Pelatihan Masa Persiapan Pensiun bertujuan untuk mempersiapkan para Calon Purna Tugas untuk siap dan memahami beberapa hal. Diantaranya adalah pengetahuan dan keterampilan setelah pensiun, cara menghilangkan post power syndrome, cara hidup sehat dan bahagia, serta tentunya tidak kalah penting memahami proses administrasi pensiun.

Manfaat Pelatihan Purna Tugas

Pensiun bukanlah perkara mudah. Pelatihan Masa Persiapan Pensiun dan Anda yang selama bertahun-tahun memiliki kekuasaan dan penghasilan tiba-tiba harus kehilangan itu semua. Memasuki masa pensiun tanpa persiapan akan berpengaruh terhadap kesehatan fisik dan mental. Tidak sedikit yang mengalami post powersyndrome yang berakibat pada buruknya relasi sosial, sakit-sakitan, atau bahkan mengalami kekacauan finansial.

Beberapa Manfaat Pelatihan Purna Tugas:

1. Bagi Dinas / Perusahaan dapat membekali dan memberikan manfaat program pensiun
2.Memberi bekal pengetahuan, pengalaman dan pemikiran kepada para calon pensiunan dalam mempersiapkan diri menghadapi masa pensiun.
3.Pegawai / Karyawan tetap sejahtera dengan mengelola uang pesangon
dengan baik
4.Pegawai / Karyawan mengetahui dampak sosial yang akan dihadapi setelah pensiun
5.Karyawan tetap berdaya dan mandiri, mampu memiliki karakter employee dan entrepreneur
6.Mempersiapkan psikologis para calon pensiunan agar merasa lebih tenang, lebih damai, lebih bahagia, lebih mengetahui arah tujuan yang akan dicapai dalam kehidupan setelah masa pensiun.

 

Masa-masa pensiun merupakan masa-masa yang merdeka dimana pegawai yang sudah memasuki masa pensiun seharusnya lebih bahagia, namun dalam kenyataannya ternyata masih banyak para pensiunan yang merasakan sebuah kecemasan, baik dari segi finansial maupun status sosial dan tentu saja itu akan memberikan dampak yang buruk dari segi psikologis, banyak para pensiunan pegawai yang tidak tahu harus melakukan kegiatan apa untuk mengisi masa pensiunnya.

Untuk itulah pentingnya pelatihan ini. Pelatihan dikemas dengan nuansa yang menyenagkan sehingga peserta tidak akan merasa cepat bosan.


Pelatihan Desa Wisata

Pelatihan Desa Wisata & Pemandu Wisata Outbound

Pelatihan Pengembangan Desa Wisata di Jogja juga untuk Pelatihan Pemandu Wisata Buatan / Outbound Park didukung Trainer Profesional siap membantu Dinas Pariwisata setempat, dan itu penting karena tidak hanya memerlukan dana atau modal untuk pembangunan infrastrukturnya saja, namun juga perlu didukung dengan manajemen yang baik serta SDM yang mampu untuk mengembangkan desa wisata tersebut.

Kami memberikan Pelatihan Desa Wisata tidak hanya di Jogja saja tapi bisa seluruh Indonesia.

Pelatihan Pemandu Wisata Buatan

Melalui Pelatihan Membuat Desa Wisata, diharapkan pengembangan SDM baik dalam bidang manajemen maupun mutu kewirausahaannya untuk pengembangannya dapat meningkat.

Pentingnya Pelatihan Desa Wisata

Banyak manfaat penting Pelatihan Desa Wisata. Tujuan pembangunan kepariwisataan salah satunya untuk kesejahteraan masyarakat. Peran serta masyarakat menjadi bagian vital yang tidak dapat dilepaskan untuk mendorong akselerasi pembangunan sektor ini.

Eforia membangun daya tarik yang berlokasi di wilayah perdesaan menjadi tren yang jamak saat ini dipilih sebagai peluang meningkatkan ekonomi masyarakat. Di pihak lain, dana desa dipandang mampu menjadi peluang guna menfasilitasi program pembangunan wisata di desa.

Cerita sukses, telah dihasilkan dari pola pengelolaan wisata berbasis masyarakat yang memanfaatkan dana desa. Program ini dirancang untuk memberikan pondasi secara komprehensif bagi perencana, dan pengelola wisata perdesaan agar lebih paham serta mampu merancang pembangunan wisatanya secara lebih berkelanjutan.

Pengelolaan Desa Wisata untuk Kemandirian, Pemerataan Ekonomi dan Sustainable Tourism

Bagaimana Pelatihan Desa Wisata dan pengelolaan nya dapat mendorong pembangunan berkelanjutan (Sustaniable Development) telah menjadi agenda global dalam setiap proses pembangunan. Oleh karenanya, seluruh pemangku kepentingan termasuk pemerintah dalam berbagai sektor pembangunan harus menerapkan prinsip-prinsip pembangunan berkelanjutan dalam setiap kebijakan maupun rencana pembangunan yang akan dilaksanakan.

Pelatihan Pengembangan Desa Wisata

Untuk meningkatkan potensi wisata desa, maka diperlukan kesiapan dari masyarakat dalam hal pelayanan pada wisatawan. Maka dari itu diperlukan pengelolaan desa wisata oleh perangkat desa untuk mengembangkan daerah dan pelayanannya.

Dengan terjaganya wisata dari suatu daerah maka akan berimbas langsung kepada peningkatan pendapatan. Selain itu dengan pelayanan terbaik maka akan menambah wisatawan dan juga mempertahankan yang lama.

Ada banyak desa memiliki alam yang indah dan menakjubkan bahkan. Lalu apakah semua desa yang memiliki keindahan alam bakal bisa menjadi Desa Wisata yang hebat? Belum tentu. Soalnya membangun desa wisata membutuhkan dukungan seluruh elemen masyarakat desa. Apakah harus warga satu desa memberi dukungan? Ya, karena desa wisata melibatkan berbagai elemen desa dalam satu kesatuan konsep wisata.

Mengapa harus mengambil Trainer dari Jogja?

Beberapa alasan mengapa harus mengambil trainer dari Jogja adalah

1.Jogja gudangnya Desa Wisata

Tidak terhitung banyaknya Desa Wisata yang ada di Jogja dan terbilang mayoritas sukses. Berbagai latar belakang desa wisata tersebut ada yang berbasis alam, budaya, kesenian, atraksi lokal, outbound, paket Glamping dan berbagai perpaduan diantaranya.

2. Trainer Profesional, Berpengalaman dan Bersertifikasi

Trainer kami berasal dari Jogja dan jugaa bersertifikasi untuk mengadakan Pelatihan Desa Wisata termasuk pelatihan Outbound. Telah berpengalaman memberikan materi di banyak perusahaan dan instansi.

3. Expert di Dunia Outbound yang juga erat dengan Kegiatan di Desa Wisata

Outbound sangat erat kaitannya dengan Desa Wisata. Outbound juga mengambil konsep back to nature sehingga dapat menjadi pendukung berkembangnya desa wisata. Banyak kegiatan Outbound yang dipadukan dengan Atraksi Desa Wisata membuat kegiatan ini saling terkait.

4. Telah bekerjasama dengan berbagai Dinas Pariwisata untuk pelatihan serupa

Beberapa Dinas Pariwisata maupun dinas terkait telah mengadakan kegiatan ini untuk menumbuhkan Ekonomi Kerakyatan setempat. Kini giliran wilayah anda.

5. Tidak Hanya di Jogja, bisa seluruh Indonesia

Basis kami di Jogja, tapi bisa memberikan pelatihan di Seluruh Indonesia. Kami sudah sering sampai di Luar kota.